Tikus Island - Bengkulu |
Pulau Tikus terletak sekitar 10 Km dari Kota Bengkulu, untuk menuju ke sana butuh waktu sekitar 1 jam dengan perahu yang biasa digunakan nelayan atau sekitar 40 menit dengan kapal motor. Tergantung keadaan cuaca juga sih. Pulau yang terletak di sebelah barat kota Bengkulu ini dulunya memiliki luas daratan sekitar 2 hektare, namun abrasi membuat daratannya menyusut dan hanya meninggalkan sekitar 0,85 hektare saja.
bergaya di depan kapal begitu tiba di Pulau Tikus |
Pulau Tikus adalah pulau yang
indah. Pulau ini dikelilingi oleh pagar bebatuan yang berjejer di salah satu
sudutnya. Ombak yang memecah dikejauhan terlihat seperti garis putih yang
melingkari pulau. Air laut berwarna biru kehijauan dan pasirnya yang sedikit
kasar berwarna putih kekuningan. Ada Banyak pecahan kerang dan terumbu karang
yang berserakan, membaur dengan pepasir menjadi tempat bermain para kepiting kecil. Seperti halnya pulau-pulau lain pada
umumnya, di Pulau Tikus juga terdapat mercusuar.
Hanya saja sekilas mercusuar di sana lebih
terlihat seperti tower pemancar sinyal. Selain itu di pinggiran pantai juga
banyak terdapat pohon kelapa dan ketaping yang sudah tumbang dan tergeletak
begitu saja. Meski demikian, pepohonan tersebut malah menjadi nilai plus yang
menambah keindahan pulau. Bahkan pernah ada yang melakukan foto pra-wedding di sana.
pagar batu yang berjejer mengelilingi sebagian pulau |
Seharian menghabiskan waktu di pulau ini tidak cukup rasanya. Ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan di sini seperti berjemur sambil menikmati nikmatnya air kelapa muda, berenang, snorkeling, diving bahkan berselancar. Jika menginap kita juga bisa memancing ikan dan membakar hasil tangkapan kita di pinggir pantai sambil menikmati api unggun dan memandangi langit malam yang penuh bintang. Atau mungkin ada yang berminat melakukan terapi releksasi dengan pasir di pagi hari? Pemandangan saat sunset pun tentunya akan jadi moment yang ditunggu-tunggu bagi penyuka fotografi.
bergaya ala romantic hehe |
Pemandangan bawah laut di Pulau
Tikus juga tak kalah indahnya. Ada berbagai jenis hewan laut seperti ikan, udang,
kepiting, umang-umang, teripang, tiram dan lain-lain. Bahkan di sini banyak
sekali ditemukan ikan hias yang cantik dan lucu berenang di sela-sela terumbu
karang. Hanya saja jika sedang bersnorkeling
ria atau melakukan diving kita perlu
berhati-hati agar tidak terkena bulu babi karena itu sangat berbahaya. Dan
jangan sampai kita menginjak terumbu karang, karena selain dapat
melukai kaki juga dapat merusak terumbu karang itu sendiri.
cangkak kerang yg terdapat di pinggir pantai |
Seperti yang saya katakan Pulau
Tikus adalah pulau yang indah. Tak percaya? Datanglah ke sana dan buktikan
sendiri.
Catatan:
Bagi yang berminat ke Pulau Tikus bisa menggunakan agen perjalanan wisata PT. Surya Pesona Jaya. CP: 0813-6779-4296 / 0853-8230-8998 atau FB: Pulautikus Anakpulau
1 komentar:
Hei kaka..
bisa minta info penginapan mureh dibengkulu nya. tengkyu :)
Posting Komentar